Bondowoso, BERITANASIONAL.CO.ID –Badan Sumber Daya Bagian Kebencanaan (BSBK) Kabupaten Bondowoso mengusulkan penanganan kerusakan pada Jembatan Tangsil–Jumpong kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Usulan ini diajukan sebagai langkah cepat pemerintah daerah dalam memastikan konektivitas antarwilayah tetap terjaga serta menghindari risiko yang lebih besar bagi masyarakat.
Salah satunya adalah kondisi jembatan di ruas jalan Tangsil–Jumpong, Kecamatan Wonosari, yang kini menjadi perhatian serius karena berpotensi mengganggu akses masyarakat.
Kepala Dinas BSBK melalui Sekertaris Dinas BSBK Bondowoso, Ansori, menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan kajian awal dan koordinasi intensif bersama BPBD untuk menilai tingkat kerusakan serta kebutuhan penanganannya.
“Kami bersama BPBD mengusulkan penanganan jembatan di ruas jalan Tangsil–Jumpong, Kecamatan Wonosari. Usulan ini kita sampaikan kepada BNPB,” ujar Ansori.
Menurutnya, kondisi jembatan tersebut harus segera mendapatkan intervensi, mengingat perannya yang vital sebagai jalur penghubung antar desa dan akses ekonomi warga. Ia menegaskan bahwa penanganan bersifat mendesak untuk mencegah risiko yang lebih besar.
“Jembatan ini merupakan akses penting bagi aktivitas masyarakat. Jika tidak segera ditangani, dikhawatirkan akan berdampak pada mobilitas dan ekonomi warga,” jelasnya.
Ansori menambahkan, pengusulan ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dilakukan agar mendapatkan dukungan anggaran dan percepatan penanganan melalui program rehabilitasi maupun rekonstruksi pascabencana.
“Melalui pengajuan ke BNPB, kami berharap ada bantuan pembiayaan sehingga penanganan bisa dilakukan lebih cepat dan sesuai standar keamanan konstruksi,” tegasnya.
Selain itu, BSBK juga telah menyiapkan langkah mitigasi sementara untuk memastikan aktivitas warga tetap berjalan, sambil menunggu proses verifikasi dan tindak lanjut dari BNPB. Ia memastikan koordinasi lintas sektor akan terus diperkuat.
“Kami tetap berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan, desa, serta pihak terkait lainnya untuk memastikan keselamatan masyarakat, sambil menyiapkan langkah penanganan jangka panjang,” tambah Ansory.
Ia berharap masyarakat tetap berhati-hati saat melintas dan memahami bahwa proses pengusulan membutuhkan tahapan administrasi dan teknis yang harus dipenuhi. Pemerintah daerah.
Dengan diajukannya usulan tersebut ke BNPB, Ansori berharap perbaikan jembatan Tangsil–Jumpong dapat segera direalisasikan sehingga aktivitas warga kembali normal dan risiko bencana dapat diminimalkan. (Yudi)






