Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Example 728x250
Berita

PPWI Rembang Gelar Bhakti Sosial Pembagian Beras dan Penanaman Pohon di HPN 2026

×

PPWI Rembang Gelar Bhakti Sosial Pembagian Beras dan Penanaman Pohon di HPN 2026

Sebarkan artikel ini

Rembang, BERITANASIONAL.CO.ID – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2026, Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI), Kabupaten Rembang, menggelar kegiatan penanaman pohon Cemara dan pembagian beras yang penuh makna. Acara ini diadakan di Pantai Indah Layur dan Pantai Caruban, Kecamatan Lasem, Kamis (29/1/2026) dan melibatkan karang taruna desa GedungMulyo dan perwakilan bagi warga yang kurang mampu.

Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada penanaman, tetapi juga mengusung tema HPN 2026, yaitu “Pers Sehat Bangsa Kuat”. Dalam rangka itu, PPWI Rembang bersama Koordinator Pos Penyuluh Kehutanan Propinsi Jawa Tengah, Kepala Desa dan pengelolaan setempat melakukan penanaman pohon di Kawasan Pantai Indah Layur dan Pantai Caruban, untuk pembantu penanggulangan abrasi pantai

Ketua PPWI Rembang dalam sambutannya, Romadi SH mengucapkan terimakasih kepada Bapak camat Lasem yang mewakili,
GM Pollos Hotel & Gallery Rembang Dedi Rosadi, CHM, CHA, Bapak Kepala Desa GedungMulyo, menekankan pentingnya peran pers dalam pembangunan daerah. “Kami ingin menjadikan HPN tahun ini sebagai momentum untuk menunjukkan bahwa pers dapat berkontribusi dalam pelestarian lingkungan, salah satunya melalui penanaman pohon,” ujarnya.

BACA JUGA :
Pengukuhan Ketua Umum dan Forum Komunikasi Desa Wisata Kabupaten Rembang Tahun 2025 - 2030

Romadi juga menambahkan bahwa kegiatan penanaman pohon dan memberikan bantuan beras kepada warga Desa GedungMulyo yang kurang mampu, kegiatan merupakan agenda awal PPWI Rembang, tujuan utama untuk memberikan dukungan kepada warga yang kurang mampu dan membantu program pemerintah dalam penghijauan. “Kami berharap kegiatan ini tidak hanya membawa keberkahan, tetapi juga berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat,” tuturnya.

Koordinator Pos Penyuluh Kehutanan Propinsi Jawa Tengah, Sumanto sangat mengapresiasi setinggi tingginya atas partisipasi dari rekan rekan PPWI Rembang dalam melakukan aksi penanaman pohon Cemara, ini dalam rangka mendukung program Bapak Gubernur Jawa Tengah ” Mageri Segoro”

BACA JUGA :
Posramil Jambesari Gelar Bhakti Sosial di HUT TNI ke-79

Bagaimana diharapkan terus berpartisipasi dalam pencegahan abrasi pantai, kami akan terus berkolaborasi terus bersama wartawan dan perusahaan Pollos Hotel. Apresiasi sebesar kepada PPWI Rembang dalam penanganan penanaman pohon”, terang Sumanto.

Kepala Desa GedungMulyo, Kecamatan Lasem Budi Istanto mengapresiasi kegiatan PPWI yang telah ikut menanam di pantai ini karena pohon ini, bisa memberikan berkah bagi warga desa.

“Saya berharap PPWI dapat terus berperan sebagai mitra yang harmonis dalam mendukung penanaman pohon ditepi pantai, kalau bisa tidak hanya ini saja, sehingga bisa bermanfaat bagi warga desa GedungMulyo,” katanya.

GM Pollos Hotel & Gallery Rembang Dedi Rosadi, CHM, CHA mengatakan sangat mengapresiasi kerja sama yang kami miyrakan kepada teman teman DPC PPWI Kabupaten Rembang. Kami mengapresiasi setinggi tingginya, untuk dilibatkan dalam kegiatan ini

BACA JUGA :
Kemenkop Adakan Bimtek Peningkatan Kompetensi Pendamping Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Rembang

Kami berharap bisa terus berkontribusi, karena kami salah satu hotel yang membawa nama baik Rembang. Karena tidak ada Pollos lain di kabupaten Rembang hanya satu, Pollos Hotel dan Galery Kabupaten Rembang, semoga menjadi keberlangsungan kerjasama ini,” ucapnya.

Kegiatan ini juga didukung oleh Pollos Hotel dan PT Sari Buana ( Bahien) serta Pemerintah Desa, menunjukkan sinergi yang kuat antara berbagai pihak dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menjaga lingkungan.

Dengan semangat kebersamaan, PPWI Rembang berharap dapat terus berkontribusi dalam pembangunan daerah dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama bagi orang yang tidak mampu dan membutuhkan perhatian lebih.(RMD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *